Minggu, 27 Januari 2013

Murbei Obat Sang Dewa



Murbei, tumbuhan yang acap jadi makanan ulat sutra ini ternyata menyimpan khasiat obat yang luar biasa. Penyakit Bisul, kencing nanah, darah tinggi, rematik, gigitan ular, sampai hepatitis, akan sembuh jika diobati dengan daun murbei.

Murbei berasal dari Cina, tumbuh baik pada ketinggian lebih dari 100 m dpl. dan memerlukan cukup sinar matahari. Tumbuhan yang sudah dibudidayakan ini menyukai daerah-daerah yang cukup basa seperti di lereng gunung, tetapi pada tanah yang berdrainase baik. Kadang ditemukan tumbuh liar. Pohon, tinggi sekitar 9 m, percabangan banyak, cabang muda berambut halus. Daun tunggal, letak berseling, bertangkai yang panjangnya 4 cm. Helai daun bulat telur sampai berbentuk jantung, ujung runcing, pangkal tumpul, tepi bergerigi, pertulangan menyirip agak menonjol, permukaan atas dan bawah kasar, panjang 2,5 - 20 cm, lebar 1,5 - 12 cm, warnanya hijau. Bunga majemuk bentuk tandan, keluar dari ketiak daun, mahkota bentuk taju, warnanya putih. Dalam satu pohon terdapat bunga jantan, bunga betina dan bunga sempurna yang terpisah. Murbei berbunga sepanjang tabun. Buahnya banyak berupa buah buni, berair dan rasanya enak. Buah muda warnanya hijau, setelah masak menjadi hitam. Biji kecil, warna hitam. Tumbuhan ini dibudidayakan karena daunnya digunakan unluk makanan ulat sutera. Daun muda enak di sayur dan berkhasiat sebagai pembersih darah bagi orang yang sering bisulan. Perbanyakan dengan setek dan okulasi.

Jumat, 25 Januari 2013

Garam, Kawan atau Lawan ??



Ibarat sayur kurang garam! Istilah itu tampaknya kini mulai kurang populer, setidak-tidaknya di kalangan masyarakat modern yang sangat peduli dengan kesehatannya. Kini, garam tak lagi menjadi sahabat makanan. Bahkan, penggunaan garam telah dibatasi seminimal mungkin. Apa yang menyebabkan garam begitu dimusuhi?


The Scientific Advisory Committee on Nutrition (SACN) baru-baru ini mengungkapkan, terlalu banyak mengkonsumsi garam dapat memicu tekanan darah tinggi, serangan jantung dan stroke.

Menurut penelitian, umumnya manusia mengkonsumsi 9 gram garam setiap hari. SACN menyarankan konsumsi garam sebaiknya tidak lebih dari 6 gram per hari. Sedangkan, bagi anak-anak satu sampai enam tahun konsumsi garam sebaiknya dibatasi sampai 2 gram setiap hari. Sedangkan, anak-anak berumur tujuh sampai 14 tahun dianjurkan untuk mengkonsumsi garam maksimal 5 gram.

Sebenarnya, garam mengandung banyak manfaat. Garam dipercaya dapat membantu gerak saraf, menggerakkan otot dan menjaga keseimbangan cairan tubuh.

Sayuran Taoge yang Kaya Manfaat



Sayuran Taoge, jenis apa pun, baik taoge kacang hijau, taoge kedelai, taoge alfalfa, maupun jenis taoge lainnya, mengandung banyak sekali senyawa fitokimiawi berkhasiat. Salah satunya kanavanin (canavanine), jenis asam amino bahan penyusun arginin yang paling banyak tersimpan dalam taoge alfafa. Kanavin, menurut sejumlah penelitian, mampu melumpuhkan bibit kanker leukimia, usus besar dan pankreas.

Estrogen alami yang terdapat dalam taoge befungsi sama dengan estrogen sintetis, tapi yang ini tanpa efek sampingan. Estrogen dalam taoge secara nyata dapat meningkatkan kepadatan dan susunan tulang, serta mencegah rapuh tulang (osteoporosis). Rajin makan taoge membantu wanita terhindar dari kanker payudara, gangguan menjelang menstruasi (premenstrual syndrome, PMS), keluhan semburat panas (hot flashes), pramenopause, dan gangguan akibat menopause.

Khasiat Ampuh Asam Jawa


Asam Jawa yang .ita kenal sebagai bumbu dapur, dan bahan pembuat jamu, ternyata memiliki khasiat yangluar biasa. Si Asam hitam ini dapat mengatasi  asma, batuk, demam, rematik, borok, sampai bisa gigitan ular.

Buah polong asam jawa mengandung senyawa kimia antara lain asam appel, asam sitrat, asam anggur, asam tartrat, asam suksinat, pectin dan gula invert. Buah asam jawa yang masak di pohon di antaranya mengandung nilai kalori sebesar 239 kal per 100 gram, protein 2,8 gram per 100 gram, lemak 0,6 gram per 100 gram, hidrat arang 62,5 gram per 100 gram, kalsium 74 miligram per 100 gram, fosfor 113 miligram per 100 gram, zat besi 0,6 miligram per 100 gram, vitamin A 30 SI per 100 gram, vitamin B1 0,34 miligram per 100 gram, vitamin C 2 miligram per 100 gram. Kulit bijinya mengandung phlobatannnin dan bijinya mengandung albuminoid serta pati.

Ampuhnya Khasiat Belimbing Wuluh



Blimbing wuluh, yang kita kenal sebagai bahan bumbu makanan, berdasarkan pengalaman bisa dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Selain darah tinggi, obat batuk, belimbing wuluh juga dapat mengobati panu, sariawan usus, sakit gigi, rematik, sampai jerawat.

Blimbing wuluh berdasarkan nama local memiliki sebutan bermacam-macam. Limeng, selimeng, thlimeng (Aceh), selemeng (Gayo), Asom, belimbing, balimbingan (Batak), malimbi (Nias), balimbieng (Minangkabau), belimbing asam (Melayu), Balimbing (Lampung). calincing, balingbing (Sunda), Balimbing wuluh (Jawa), bhalingbhing bulu (Madura), Blingbing buloh (Bali), limbi (Bima), balimbeng (Flores), Libi (Sawu), belerang (Sangi).

Selasa, 22 Januari 2013

Membuat Gigi Putih


Setiap orang ingin memiliki gigi yang putih? Menggunakan pemutih gigi kimia bisa memberikan efek samping lain. Mengapa tidak mencoba menggunakan pemutih gigi buatan sendiri yang bisa membuat gigi kita lebih putih berkilau dan dijamin pasti ekonomis.

Rahasia pemutih gigi buatan sendiri ini adalah malic acid yang merupakan zat yang bisa menghilangkan noda pada permukaan gigi. Hilangkan “noda” kopi, anggur merah, dan soda pada gigi dengan ramuan dari campuran stroberi dan soda kue. “Cara cepat dan murah untuk mencerahkan senyum Anda,” ujar Adina Carrel, DMD, dokter gigi dari Manhattan Dental Arts di New York City.